Jumat, 11 Maret 2011

KUMPULAN BEBERAPA AYAT AL QUR'AN DAN HADITS

KUMPULAN BEBERAPA AYAT AL QUR'AN DAN HADITS

Bismillah.
Sesungguhnya ulama adalah pewaris para Nabi. Sesungguhnya para Nabi tidak mewariskan Dinar dan Dirham, Sesungguhnya mereka hanya mewariskan ILMU, maka barang siapa yang mengambil warisan tersebut ia telah mengambil bagian yang banyak." (HR. At-Tarmidzi, Ahmad dan Ad-Darimi).

"Hendaklah kalian melaksanakan sholat malam karena sholat malam itu merupakan kebiasaan orang-orang sholeh sebelum kalian, ibadah yang mendekatkan diri kepada TUHAN kalian, serta penutup kesalahan dan penghapus dosa."
(HR. At Tirmidzi 3549, Al Hakim 1/380, dan Al Baihaqi 1/502).

Alloh mendeskripsikan orang-orang yang memiliki iman sempurna bahwa mereka beribadah di waktu malam hari dengan dasar ILMU. Karena itu Alloh meninggikan KEDUDUKAN mereka di atas yang lainnya. Sebagaimana ALLOH berfirman : "(Apakah kamu hai orang musyrik yang lebih beruntung) ataukah orang yang beribadat di waktu-waktu malam dengan sujud dan berdiri, sedang ia takut kepada (azab) akhirat dan mengharapkan rahmat Tuhannya ?. Katakanlah : "Adakah sama orang-orang yang mengetahui dengan orang-orang yang tidak mengetahui ?". Sesungguhnya orang yang berakal lah yang dapat menerima pelajaran." (QS. Az Zumar ; 9).

"Barang siapa yang meringankan kesulitan saudaranya Mukmin dari kesulitan dunia, maka Alloh akan meringankan kesulitannya di kiamat." (Muttafaqun 'Alaihi dari Sahabat Abu Hurairah).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan memberi komentar...